Riaumag.com , Pekanbaru—-Pengurus Special Olympics Indonesia (SOIna) Riau sangat serius menghadapi Pekan Special Olympics Nasional (PeSONas) I di Semarang Jawa Tengah pada tanggal 3 – 7 Juli 2022 nanti.
Buktinya, selain saat ini melakukan pemusatan latihan secara terpadu (TC Penuh) terhadap 106 atlet yang akan diterjunkan nantinya, SOIna Riau juga mengirim tim khusus untuk meninjau serta mensurvei venue yang digunakan selama PeSONas berlangsung di Semarang, Jawa Tengah.
“Pada 15-17 Juni lalu kita kirim tim ke Semarang untuk survei dan meninjau serta melihat kesiapan tuan rumah PeSONas I di Semarang tersebut,” kata Ketua Pengprov SOIna Riau Hj. Novilia, SE kepada media, Kamis (30/6/2022) di Pekanbaru.
Menurut Novilia banyak informasi bermanfaat untuk Kontingen Riau yang diperoleh tim survei yang terdiri dari Sri Wachjuni, SE dan Pipit Sindra,SE selama kunjungan mereka ke Semarang itu. Di antaranya, panitia kontingen SOIna Riau dapat lebih awal mengantisipasi berbagai keperluan atlet dan ofisial yang tidak disediakan panitia.
“Misalnya peralatan yang akan dibelikan untuk atlet seperti sepatu futsal dapat disesuaikan terkait dengan lantai yang panitia sediakan,” terang Novilia.
Dari hasil diskusi Tim Survei SOIna Riau dengan PP SOIna dan panitia PeSONas, juga diperoleh informasi bahwa untuk konsumsi snack box atlet hanya diberikan sekali dan saat kedatangan kontingen panitia hanya menyediakan nasi kotak malam. “Untuk makan diberikan dua kali sehari dalam bentuk nasi kotak,” ujar Novilia.
Tentang arena pertandingan nanti, tim survei Riau memperoleh informasi bahwa untuk upacara pembukaan tidak jadi digelar di lapangan terbuka Tri Lomba Juang. Tetapi dipindahkan ke arena indoor, yakni The Holy Stadium JKI Injil Kerajaan karena alasan khawatir hujan.
“Lapangan sepakbola, futsal dan bocce bagus dan sudah sesuai dengan standar pertandingan Special Olympics Nasional,” kata Novilia.
Berbagai informasi yang dibutuhkan oleh Kontingen SOIna Riau seputar kesiapan tuan rumah Jawa Tengah, menurut Novilia sudah dirangkum Tim Survei yang dikirim tersebut dalam bentuk laporan.
“Semuanya sudah kita bahas dan siapkan berbagai antisipasinya terhadap berbagai kemungkinan kendala yang dihadapi selama PeSONas nanti,” ujar Novilia lagi.
Targetkan Juara Umum
Seperti diberitakan sebelumnya, pada PeSONas I tahun 2022 ini, SOIna Riau akan mengirimkan sebanyak 157 orang delegasi yang dipimpin Ketua Delegasi/Kontingen Adi Romadona, S.Pd., M.Pd. dengan 2 Orang Wakil Ketua Kontingen yakni Noramaihani dan Perdamaian.
Sedangkan rincian rombongan terdiri dari olahrawan/ti 106 orang, pelatih 32 orang, pelatih pendamping 6 orang, peserta Kongres 2 orang, dokter 1 orang, ofisial 7 orang yang berasal dari 12 kabupaten/kota.
Kontingen SOIna Riau akan mengikuti 12 cabor olahraga yaitu, Atletik, Renang, Tenis Meja, Bulutangkis, Senam, Bocce, Tari Tradisional, Basket, Bolavoli, Sepakbola, Futsal, Bola Tangan dan Floorball.
Para Olahragawan/ti dan pelatih ini berasal dari 12 Kabupaten/Kota Se Riau yang telah melalui tahapan seleksi mulai dari Kejurkab, Kejurda dan Porda serta latih tanding yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.
Kontingen Riau menargetkan dapat mempertahankan gelar juara umum untuk ketiga kalinya secara berturut-turut, seperti yang diraih pada PORNAS VII tahun 2014 di Makasar dan PORNAS VIII tahun 2018 di Pekanbaru.
Untuk itu pula seluruh atlet mengikuti
egiatan TC atau Pelatda selama tujuh hari, mulai 27 Juni sampai 3 Juli 2022 di Pekanbaru.
PeSONas I di Semarang ini juga sekaligus sebagai ajang seleksi untuk Special Olympics World Summer Games di Berlin Jerman tahun 2023 mendatang. (**)