RIAUMAG.COM , PALEMBANG ——-Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia (ASPERINDO) sebagai penyelenggara jasa pengiriman, telah 3 tahun menjalin kerjasama dengan Politeknik ATI Padang, dan menghasilkan lulusan sebanyak 73 orang.
Para lulusan bekerja di perusahaan-perusahaan anggota ASPERINDO di Wilayah Sumatera. “Kita telah bekerjasama dengan Asperindo Selama 3 Tahun, dengan 3 Angkatan yang menghasilkan 73 orang lulusan” jelas Pembantu Direktur III Politeknik ATI Padang Dr. Lisa Nesti. M.Si, Sabtu (13/01/2024)
Sebagai salah satu perguruan tinggi Vokasi yang berada di bawah Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kementerian Perindustrian Republik Indonesia ( Kemenperin RI), Politeknik ATI Padang dapat kembali membuka Program Pendidikan Beasiswa Setara Diploma Satu (D1) dengan spesifikasi bidang Distribusi dan transportasi di Angkatan ke-4.
“Benar, tahun ajaran 2024 ini, Asperindo kembali bekerjasama dengan Politeknik ATI Padang membuka pendaftaran untuk Program Setara D1 Distribusi dan Transportasi untuk Angkatan ke-4 khusus Wilayah Sumatera.” ujar Haris Jumadi, Ketua ASPERINDO Sumsel, yang merupakan salah satu dari 9 DPW Asperindo yang mengikuti program untuk Tahun Ajaran 2024 ini.
Adapun 9 DPW tersebut adalah Sumbar, Sumsel, Sumut, Riau, Jambi, Bengkulu, Batam, Babel dan Aceh.
“Pendaftaran dimulai, dari tanggal 15 Januari hingga 12 Februari 2024,” terang Dody Jenhar, pengurus DPW ASPERINDO Riau, disambung telpon berbeda.
Syarat Calon mahasiswa yang ikut Program Setara D1 ini adalah tamatan SMA / sederajat berumur maksimum 20 tahun dan belum bekerja. Mereka yang mengikuti program ini mendapatkan beasiswa bebas uang kuliah 2 semester selama mengikuti 1 tahun program.
“Setelah tamat nanti, mereka akan segera direkrut oleh Industri-industri dibawah ASPERINDO wilayah Sumatera dimana mereka berdomisili dan juga akan mendapatkan sertifikat kompetensi dari BNSP nantinya,” ungkap Lisa.
Untuk mendaftar calon mahasiswa dapat wa ke Bp. Dody Jenhar 0852 7244 9997 untuk Riau, Bp. Totok Dewanto 0812 6963 9858 untuk Aceh, Bp. Suratman 0812 7360 753 untuk Jambi, Bp. Haris Jumadi 0816 356 876 untuk Sumsel, Ibu. Sukma 0852 7627 5830 untuk Sumut, Bp. Sugiono 0812 6858 6679 untuk Sumbar, Bp. Asbullah 0813 1774 3792 untuk Babel, Bp. Arif 0813 1812 7323 untuk Kota Batam dan Bp. Yulyanto Ependi 0853 8199 9910 untuk Bengkulu
(HJD1/RIAUMAG.COM)