Riaumag.com , Palembang — Wakil Gubernur Sumatera Barat, Ir Audy Joinaldy, S.Pt., M.Sc., MM., IPM., ASEAN.Eng berkunjung ke Palembang untuk bertemu Keluarga Minangkabau yang ada di Sumatera Selatan, bersilaturahim di Restoran tepi Sungai Musi, Ahad, 22 Sya’ban 1442/4 April 2021
Hadir dalam kesempatan tersebut dari Badan Musyawarah Keluarga Minangkabau (BMKM) Sumatera Selatan, Ketua Umum, Drs. H. Noprizon, M.Kes., Apt. St. Rajo Agam, Sekretaris Umum, H. Haris Jumadi. St. Bagindo, Bendahara Umum, H. Andi Suhairi, SE. Madjo Sutan, dan beberapa orang ketua serta bundo-bundo kanduang, di salah satu restoran tepi sungai musi, dekat jembatan Ampera.
Turut hadir pada kesempatan itu, beberapa pengurus Persatuan Mahasiswa Minang yang ada di Universitas Sriwijaya (UNSRI), Persatuan Mahasiswa Tuah Sakato (PERMATO) Sumatera Selatan, hadiri Ketua Umumnya Agusrafil Almendra bersama Sekretaris Umumnya Sri Kumala Dewi, dan yang ada di Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah, Forum Mahasiswa Minang Universiats Islam Negeri Raden Fatah, hadiri Ketua, Muhammad Nur Isa.
Dalam kesempatan yang di awali makan siang bersama itu, Wakil Gubernur yang biasa di sapa “Uda WaGub”

“sebagai urang awak merasa bahagia dan bangganya, yang kalau pergi kemanapun selalu ada dunsanak, walau sampai ke pelosok papua, Apalagi di Sumatera Selatan Keluarga Minang banyak berkecimpung di bidang ekonomi, sehingga dapat membantu perekonomian daerah setempat,”Ujar Audy Joinaldy
Ketua BMKM Sumsel pada kesempatan itu menyampaikan profil Keluarga Minang yang ada di Sumatera Selatan dan beberapa program BMKM yang bisa di sinergikan dengan Pemerintah Sumatera Barat.

Setelah makan siang dan ramah tamah, uda wagub bersama rombongan BMKM menuju ke sekretariat BMKM untuk sholat ashar berjamaah dan mengikuti pengajian bulanan Keluarga Minangkabau, di Masjid BMKM Al Ikhlas BMKM HM Arma, yang merupakan salah satu bangunan milik BMKM Sumsel.
“Kepada adik-adik mahasiswa, universitas yang populer dan faktor-faktor lainnya bukanlah jaminan kesuksesan, nomor satu dan dua yang menentukan kesuksesan adalah disiplin dan kejujuran”Pungkas Uda WaGub berpesan ke adik-adik mahasiswa dari Minang.
(dfd1/riaumag.com)