
RIAUMAG13—-ADA 5 pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22 yang siap menggila lawan Mali U-22 di laga uji coba jelang SEA Games 2025. Tak hanya sekali, skuad Garuda Muda tepatnya akan menantang tim muda asal Afrika tersebut sebanyak dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Laga uji coba melawan Mali U-22 menjadi pelengkap dari rangkaian pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22. Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, ingin menguji strategi sebelum menghadapi SEA Games 2025 di Thailand pada Desember 2025 mendatang.
Sebanyak 33 pemain pun sudah dipanggil Indra Sjafri untuk mengikut TC Timnas Indonesia U-22. Dari total tersebut, sejumlah pemain sangat ditunggu aksinya karena diprediki mampu bersinar saat melawan Mali U-22 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat nanti. Lantas siapa saja mereka?
Mauro Zijlstra bertekad untuk bersinar di laga uji coba melawan Mali U-22 agar terpilih masuk skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025. Meski belum ada lampu hijau dari klubnya, FC Volendam untuk ikut di SEA Games 2025, Mauri Zijlstra sangat berharap bisa memperkuat skuad Garuda Muda.






















