Riaumag.com , Madinah
Salah satu Putra Terbaik Riau, sekarang berada di Kota Madinah Almunawar, berujar melalui Facebook/Satria Antoni
Alhamdulillah mendapatkan sambutan hangat dari Imam dan pengajar di Masjid Nabawi dalam mengembangkan Quran center di Pekanbaru yang merupakan program dari Pak Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, MSi
Syaikh Dr. Abdullah Al-Jarullah seorang ahli Qiroat Alquran yang sangat disegani dan terkenal di Dunia langsung membawa kami berkunjung ke Quran center di Madinah yang ketuanya adalah Imam Masjid Nabawi yaitu Syaikh Dr. Ali Al-Hudaify.
Syaikh Dr. Abdullah Al-Jarullah selain seorang pakar bidang Qiroat ternama dan juga aktif mengajar di Masjid Nabawi, Beliau ternyata adalah seorang dokter spesialis yg bertugas di Hospital angkatan bersenjata Arab Saudi. Beliau mengatakan bahwa sumber pengetahuan science dan technology itu berasal dari Alquran.
Para Masyaikh di Masjid Nabawi akan siap support kegiatan Quran center yang saat ini sedang proses pembangunan yg berlokasi di Purnama MTQ Pekanbaru, Riau. Mereka sangat senang dan appresiasi niat baik Pak Gubernur Riau dalam mengembangkan syiar Al-quran di bumi melayu Riau.
Semoga Allah mudahkan segala niat baik kita dalam mewujudkan Quran center di Riau yg akan menjadi kebanggaan masyarakat Riau khususnya dan Indonesia pada umumnya.
Madinah, 27 November 2021